Bisnis Online Adsense

Untuk menambah pendapatan keluarga dapat dilakukan dengan berbagai cara, terutama lewat media Internet. Bagi para blogger dan pemilik web terlebih bagi yang sudah cukup lama di dunia maya, tentu tidak asing dengan istilah adsense. Adsense adalah program kerjasama periklanan melalui media internet yang di selenggarakan oleh perusahaan periklanan online.

Pemilik situs web atau blog akan mendapat pemasukan berupa pembagian keuntungan dari penyelenggara adsense dari setiap iklan yang diklik oleh pengunjung situs. Bagi pemilik blog yang berbahasa Indonesia, saat ini sudah banyak program adsense dari Indonesia. Cara pendaftaran dan proses bayar dapat dilakukan dengan mudah. Bahkan keuntungan dapat ditransfer meskipun pendapatan baru melawati Rp 10 ribu rupiah +. Tentu saja hal itu terlaksana dengan kerjasama dengan Bank yang dapat memberikan kemudahan transfer kurang dari 50 ribu. Meskipun ada juga beberapa penyelenggara adsense yang mentransfer ke rekening setelah minimal pendapatan 50 ribu atau 100 ribu rupiah.

Penyelenggara adsense indonesia yang terkenal saat ini antara lain : Kumpulblogger, Adsensecamp, Kliksaya.

Proses pendaftaran sangat mudah. Tinggal daftar dengan mengisi form yang mereka sediakan di web mereka. Selanjutnya mendaftarkan blog atau web yang akan dipasang iklan. Proses selanjutnya adalah dengan cara memilih dan copy script yang mereka sediakan untuk di letakkan di blog atau web kita.

Pendapatan dari adsense cukup menggiurkan. Bagi pemilik web atau blog yang memiliki trafik pengunjung dalam setiap harinya, mereka dapat memperoleh penghasilan ratusan ribu sampai dengan jutaan rupiah setiap bulan. Tentu saja penghasilan itu harus disertai dengan upaya yang serius untuk meningkatkan trafik web atau blog. Jika Anda ingin mencoba daftar adsense untuk blog atau web, silahkan klik link penyelenggara adsense berikut ini, dan daftarkan blog atau web anda :
Kumpulblogger
Adsensecamp
Kliksaya
Google Adsense

Tidak ada komentar:

Posting Komentar